All New Vixion R 28.8 Juta Rupiah ? GSX R 150 yang Full Fairing Cuma 27.9 Juta Rupiah. Pilih Mana ???

Assalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh

Salam sejahtera buat kita semua, semoga kita semua selamat di perjalanan sampai ke tujuan

Gosip harga all new vixion tipe R keras berhembus di dunia maya. Harganya sekitar 28.8 juta saja, memang lebih murah dibandingkan bocoran awal yang mencapai 29.5 juta. Memang sepertinya sebanding dengan apa yang ditawarkan, sesuatu yang baru dibandingkan vixion biasa, yang paling kentara adalah mesin 155 cc vva, slipper assist clutch, banana swing arm.

Jika dibandingkan rival-rival sekelasnya, seperti gsx s150 dan all new cb150r, memang all new vixion tipe R memang lebih canggih dan lebih update, jadi wajar jika harganya juga lebih mahal. Saat ini (28-07-2017) suzuki gsx s150 harganya 23.9 juta (harga promo sampai 31 juli) sedangkan all new cb150r harganya 25.975 juta (ada diskon 1 juta sampai agustus). Jadi selisih harga all new vixiion R dengan 2 motor rivalnya lumayan banyak, selisihnya dengan gsx s150 hampir 5 juta, sedangkan dengan cb150r hampir 4 juta.

Bahkan gosip harga all new vixion tipe R juga masih lebih mahal jika dibandingkan dengan gsx r150, yang hanya 27.9 juta (promo sampai 31 juli), lebih mahal 900 ribu. Memang beda tipe, all new vixion r tipe naked touring, sedangkan gsx r150 tipe pure racing (full fairing). Tapi agak keluar dari kebiasaan, biasanya full firing lebih mahal dari naked, ini malah kebalik)

Menurut yang motogokil (hasil pengamatan), rider yang memiliki naked sport, sangat tinggi keinginannya untuk bergaya full fairing. Karnanya banyak sekali toko variasi menjajakan fairing untuk mengakomodir keinginan tersebut. Seperti fairing untuk nvl dan cb150r street fire, dengan harga bervariasi mulai dari 1.7 juta sampai diatas 4 juta rupiah.

Gimana mas bro sekalian, pilih all new vixion dengan model naked atau gsx r150 full fairing. Masing-masing punya kelebihan dan kelemahan, baik karena fiturnya atau karena style-nya. Yang speedlover bisa pilih gsx r150 dan miring-miring di sirkuit, yang doyan touring jarak jauh bisa pilih all new vixion r.

Mohon maaf jika ada salah dan kurangnya, semoga bermanfaat, wassalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh

9 Komentar

  1. Seandainya suzuki gsx s nya gantengnya kaya vixion R aku vote gsx ,,klo gsx R kurang seneng ribet fullfairing mahh

  2. Dgn segenap fitur yg diberikan Vixi r dan range harga dari kompetitor ane simpulkan Vixi r lebih value , tapi balik lagi ke selera buyer

  3. Jaman terbalik,sekarang yg motor bpk bpk malah vixion.dan cb jadi motor anak gaul,soalnya vixi sekarang modelnya kayak versa

  4. Jelas pilih Vixion R dong, alasannya :
    1. Dengan selisih harga yang sedikit tapi kita udah dapet fitur ala moge punya yakni slippery clutch.
    2. GSX-R bolehlah enginenya DOHC Overbore yang powerfull di putaran tinggi, TAPI keunggulan mesin tsb tidak didukung dg model frame yg memadai, desain frame aslinya mah masih sama saja kayak Suzi FU FI, makanya untuk menutupi “kekurangan” dari “frame bebek tersebut” ditutupin lah bagian samping dg cover plastik ala deltabox bo ongan yg malah IMO terlihat “wagu”, pokoknya ngga enak diliatnya, rasanya kok kayak “mentivu” diri sendiri gitu.
    3. Vixion R udah dapet aluminium banana swing arm daripada GSX yg masih kotak biasa.
    4. Riding Position dan bentuk Jok, jelas salah satu faktor ini jadi pertimbangan, bagaimanapun juga riding position Vixion R jelas lebih nyaman buat mobilitas sehari2 apalagi buat berboncengan.
    5. Mesin GSX-R yg katanya sangat panas jika dipake buat harian (brati artinya ini motor klo mau suhu “normal” kembali, harus dipake kenceng biar radiatornya jadi adem)
    6. Motor full fairing tentunya ribet klo mau bongkar2 perawatan ndiri di rumah, dibanding Vixion R

    • 1. Assist + sliper clutch adalah fitur paling menonjol IMHO Yamaha adalah Pionner dalam hal ini. Rider hanya perlu pake kopling saat akan berjalan dan akan berhenti saja jika malas menekan kopling untuk oper gigi 2345
      2. Dengan desain frame utama sama dengan All new satria disini semua sudah dipikirkan oleh Beberapa mekanik kelas atas (bukan perakit sasis pinggiran) bahwa Frame/rangka dari GSX series masih sanggup memegang dan memberikan handling untuk mengendalikan Power dari Engine GSX. Jika Yamaha memakai deltabox memang dirasa lebih kuat. Akan tetapi untuk pemakaian sehari2 Tidak akan berpengaruh besar untuk Rider. Mau dipake bonceng beras 2 karungpun yakin keduanya mampu mengangkut dengan baik. Untuk kesetabilan pun dengan kecepatan dan akselerasi yg dihasilkan keduanya mampu memberikan rasa aman untuk rider.
      Malah sepengalaman saya sendiri Deltabox belum bisa meredam getaran mesin yg nyampe ke “biji”
      3. Masih mirip dengan rangka, memang lebih gagah dan kokoh. Tapi untuk pemakaian sehari untuk saya itu tidak lebih dari Gimmick
      4. Posisi jok belakang memang jadi kekurangan GSX series. Tapi untuk GSX-S posisi rider masih nyaman karena bukan underyoke
      5. Kembali lagi ke pemikiran Mekanik kelas atas (bukan analisa awam) sudah mempertimbangkan suhu mesin ideal untuk user agar mesin masih sanggup dipake disegala kondisi. Percayalah mekanik tidak akan memberikan setting yg hanya bermodal “katanya” lagian radiator GSX sudah lebih luas dan punya Kipas sendiri
      6. Motor jaman sekarang mau perawatan sendiri?? Punya Digital Diagnostic tools sendiri? Mentoklah ganti busi. Mungkin jaman dahulu ribet jika mau bersihin karbu atau ganti busi. Motor injeksi mah tinggal colok aja settingnya. Mau setting gap klep?? Kalo DOHC mah settingnya bukan pake baut lagi Sekali setting pas perakitan harus betul2 pas untuk jangka panjang. Jadi untuk “perawatan sendiri” sih kurang masuk akal motor sekarang perawatan cukup ganti oli sama reset ecu (pengalaman mulai vixion). Kalo untuk bersih2 sendiri sih masih masuk akal.

      Disini yg bermain adalah mindset aja sih IMHO untuk kualitas GSX khusunya mesin diatas Vixion. Paling gampang lihat aja limiternya…

      • GSX R limiternya lebih tinggi karena strokenya pendek bro vespa, cuma 48.8 mm doang, lha Vixion R strokenya panjang 58.7mm jadi wajar limiter lebih rendah, kualitas mesin ngga melulu ditentukan seberapa tinggi limiter mesinnya (dlm hal ini Vixion R dan GSX), tetapi seberapa tahan lama itu motor nanti ketika dipake harian hingga tahunan, dg catatan tidak untuk balapan lho.

        • Yess, anda benar sekali tentang konfigurasi stroke * bore…
          Stroke panjang memang lebih cepat mencapai limit piston speed sehingga sudah sewajarnya jika overbore mampu menggapai rpm lebih tinggi tanpa kawatir mentok “piston speed”.

          Disini juga mungkin tidak terfikir dengan limiter lebih tinggi untuk menempuh jarak yg sama GSX diperlukan putaran yg di butuhkan lebih banyak, otomatis lebih sering silinder dan piston bergesekan.

          Dan saya sendiri membuktikan Vixion 2012 vs Satria F 2009 dengan jarak yg relatif sama cara ridding lebih ugal yg satria dan dengan perawatan yg sama (ganti oli tertib dan terjaga).
          Vixion uda ganti ring piston + kampas kopling dan si Satria F masih lempeng cuma ganti oli saja

Semoga tercerahkan dan komen mas bro juga ikut mencerahkan