Yamaha WR155R Power-nya 16.7 PS. Paling Dahsyat di Kelasnya

Assalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh

Semoga Allah menyelamatkan kita semua saat di perjalanan dan mensejahterakan kita saat di tempat tujuan.

Baru saja yamaha (yimm) merilis 3 motor barunya. Ada model klasik yaitu xsr 155, maxi matic new nmax 155 dan yang model dual purpose wr155r. Ketiganya menggunkan penghasil tenaga lewat engine yang identik, perbedaanya ada di sekitar transmisinya.

Satu yang menarik yang ingin iwf bahwa adalah wr155r, karena kedatangannya seakan-akan menantang motor sejenis yang sudah eksis dengan membawa senjata yang cukup dahsyat, yaitu engine bertenga besar. Jika dilihat spesifikasinya, maka power maksimumnya yamaha wr155r ini mencapai 14.2 kW/ 10000 rpm, atau sekitar 19 hp. Sedangkan torsinya juga tidak kalah dahsyat yaitu 14.7 Nm/ 8500 rpm.

Mari kita komparasikan power dan torsi dari yamaha wr155r ini dengan para rivalnya yang telah eksis sebelumnya yaitu honda crf150l dan kawasaki klx150bf (untuk komparasi crf160 dan klx150 bisa dilihat di artikel ini).

Ternyata selain performanya, yamaha wr155r juga punya banyak kelabihan lainnya dibandingkan 2 rivalnya tersebut, yaitu :

  • Sistem buka tutup klep yang sudah mengaplikasikan 4 klep yang membuatnya lebih potensial untuk digali lagi powernya
  • Jumlah transmisinya sudah 6-speed, yang memberikan kecepatan maksimum saat melibas trek lurus dan panjang
  • Kapasitas tangki bensin yang paling besar yaitu 8.1 liter, yang memberikan kepercayaan diri lebih saat menerabas medan yang sulit dari keramaian.

Jadi yamaha wr155r ini mengusung banyak kelebihan dibandingkan rivalnya. Apalagi jika ada niat untuk menjadikannya supermoto, kelabihannya akan lebih optimal penggunaannya. Dan sepertinya faktor inilah yang menjadikan yimm percaya diri untuk menbandrol harga wr155r lebih tinggi yaitu 36.9 juta rupiah (otr jakarta). Lumayan selisihnya sampai 5 jutaan, tapi sebanding dengan berbagai kelebihannya.

Memang ada beberapa pengamat yang masih merasa tidak puas dengan pemapilan yamaha wr155r ini, akan tetapi menurut iwf itu hanyalah masalah selera. Kalau iwf sendiri yang diutamakan adalah aspek performa, masalah style, look dan lain-lain bisa dikoreksi dengan sedikit modifikasi. Sekilas sih hampir sama penampakannya.

Semoga bermanfaat, wassalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh.

 

 

3 Komentar

  1. WR155 ini tipikal mesin enak dioprek mirip kaya Vixion. Tinggal pasang blok bore up 200cc, atur ulang volume ruang bakar, main durasi noken as, port n polish, ganti header knalpot, setting ECU, kayaknya 24-25 HP @10000 rpm bisa didapat.

Semoga tercerahkan dan komen mas bro juga ikut mencerahkan