Dengan Harga Mepet Akankah Kawasaki Ninja 250SL Sanggup Mengobrak-Abrik Pasar Sport 150CC ?

Assalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh

Salam sejahtera buat kita semua, semoga kita semua selamat di perjalanan sampai ke tujuan

Kawasaki menawarkan harga ninja 250sl mepet harga motor sport 150 full fairing, yaitu 36.8 juta. Sementara motor sport full fairing 150 cc berkisar antara 29.15 juta (suzuki gsx r150 shutter key) sampai 38.7 juta (honda cbr50r repsol abs). Dunia maya otomotif nasional tiba-tiba menjadi riuh, bagaimana tidak motor 250 cc bertenaga lebih besar 10 ps dihargai sama dengan motor sport 150cc, apakah tidak akan mengguncang pasar ?

Jika berbicara tentang selisih harga dan komparasi fitur dan merek ketiga motor sport 150cc memang cukup menjadikan netizen mikir untuk memilih. Kira-kira pertimbangan inilah yang mungkian ada di benak netizen :

  • Honda cbr150r dengan mesin irit dan pengereman abs dengan dukung oleh kekuatan merek (brand) serta jaringan yang luas.
  • Yamaha r15v3 dengan mesin teknolgi vva dan suspensi depan USD, serta style yang sangat racy.
  • Suzuki gsx r150 dengan mesin riil dohc yang sangat powerfull dengan kubikasi yang hanya 147cc, disertai dengan pengaman canggih keyless

Tiba-tiba muncul kawasaki ninja dengan bertenaga jauh lebih besar (28 ps) dengan harga nggak jauh beda. Semakin bingunglah netizen yang mau membeli motor sport dengan harga 30-40 juta-an.

Pertanyaannya apakah dari kehadiran ninja 250sl, kebingungan calon konsumen motor sport 150cc akan memalingkan pandangannya ke ninja 250sl ? Sehingga mampu mengobrak-abrik pangsa pasar, menggerogoti penjualan motor sport 150 cc  ? Untuk menjawabnya kita perlu flashback ke belakang terkaid dengan cara pemaran yang sama yang pernah ditempun suzuki dengan gsx r150 nya.

Ternyata kehadiran suzuki gsx r150 dengan banyak keunggulannya tidak serta merta mampu menurunkan minat konsumen dari cbr150r dan r15v3. Padahal gsx r150 banyak keunggulan saat itu, yaitu engine yang powerfull dan pengaman keyless. Bahkan dengan hargnya yang jauh lebih murah pun (saat itu (lebih murah 7 jutaan [artikel]), penjualan gsx r150 belum mampu melampaui r15 apalagi cbr150 [artikel].

Nah kemungkinan besar kawasaki ninja250sl juga akan mengalama nasip yang tidak jauh berbeda dibandingkan rival-rivalnya di kelas 150cc. Karena harga ninja 250sl masih relatif lebih mahal dibandingkan beberapa motor sport full fairing 150cc tipe yang lebih rendah. Barikut ini posisi harga ninja 250sl diantara harga motor-motor sport 150cc.

Jadi yang akan menjadi value for money yang unggul dari kawasaki ninja 250sl adalah enginenya serta performanya (power dan torsi) dibandingkan motor sport 150cc. Komparasi performanya bisa dilihat di tabel ini

Sedangkan dalam hal fitur seperti keyless, usd dan abs, ninja masih kalah. Nah sekarang dengan kondisi yang ada apakah divisi sales kawasaki mampu mensosialisasikan keunggulan ninja 250 sl ini. Tantangannya cukup besar, mengingat kecenderungan rider sekarang sudah bergeser secara signifikan pada motor skutik (skuter matik). Yang faktor-faktor yang menjadi pertimbangan sangat berpengaruh dengan posisioning ninja 250sl, diantaranya :

  • Pertumbuhan ekonomi melemah, konsumen akan sangat sensitif pada :
    • perbedaan harga,
    • efisiensi (keiritan) penggunaan bbm
    • harga jual kembali
  • Jalan yang semakin tidak nyaman (macet, panas dan polusi), konsumen akan mencari motor yang nyaman tapi bertenaga. Seperti nmax, aerox, pcx dan yang lainnya.
  • Semakin sedikit kesempatan untuk “ngebut” (jalan semakin padat, pendek dan banyak yang rusak). Menjadikan performa maksimal tidak bisa di-eksplore. Yang sport 150 cc saja sulit untuk ngebut, apalagi 250cc.
  • Beberapa keluhan terkait dengan tingginya performa ninja 250sl dan kaitannya dengan kondisi di tanah air. Seperti mesin sangat panas, bengkel jarang, sparepart termasuk mahal (karena memang tadinya masuk dalam jajaran motor sport 250cc) dan lain-lain.

Kondisi inilah yang menjadi hambatan kawasaki ninja 250sl menembus pangsa pasar sport 150cc. Apalagi dari style (tampang) ninja 250sl tidak ada yang spesial, malah mirip gsx r150, menjadikannya kurang eye catching. Namun demikian kesempatan tetap saja masih ada, speed lover tentu saja. Bahkan kalau motogokil disuruh memilih, ninja 250sl adalah pilihan utama, karena sesuai dengan karakter riding motogokil.

Semoga bermanfaat, wassalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh.

1 Komentar

Semoga tercerahkan dan komen mas bro juga ikut mencerahkan