[DIY] Lebih Rinci dan Mudah Ganti Rante Mesin (Kamprat) Bebek (Honda C100)

00 cam chain system

Assalamu’alaikum wR wB

Salam sejahtera buat kita semua, semoga kita semua selamat diperjalanan sampai ke tujuan

Rantai kamprat/keteng atau cam chain, adalah rantai yang menghubungkan poros engkol/bandul(crankshaft) ke poros bubungan/noken (camshaft). yang mana gir noken-as memiliki mata 2 kalilipat gir bandul, sehingga bandul berputar 2x sedangkan noken-as 1x. Seiring dengan bertambahnya umur motor, maka kamprat akan kendor, yang kemudian ditegangkan kembali oleh tensioner. Terkadang akibat perlakuan yg tak wajar, kekurangan oli, sering engine brake, atau motor memang sudah uzur, kekendoran kamprat sudah tidak mampu diantisipasi oleh tensioner, sehingga terdengarlah suara berisik, buka tutup klep mejadi tidak presisi sehingga tenaga menurun dan FC menjadi lebih boros dari biasanya, nah pada saat itulah waktunya mengganti kamprat.

Sebelumnya coba perhatikan gambar di atas, pada gambar tsb menunjukkan komponen rante kamprat dan temen2-nya, yang mana pada proses penggantiannya (kamprat) komponen2 tsb juga harus diperhatikan, yaitu :

1. Komponen tensioner dan sekitarnya [6,7,8,13,15,16,18], kadang suka lemah tekanannya.

2. Kompenen roller (cam chain guide) [9,10,17], kadang sudah aus. Yang lainnya biasanya ok

Kemudian marilah kita ikuti tahap berikut

1. Lepas kepala silinder, artikelnya ada disini

2. Lepas magnet dan gir elektrik starter, artikelnya ada disini

3. Lepas tutup stator, dengan melepar 2 baut dengan obeng kembang, cabut dengan menggunakan obeng

terlepas semua

setelah copot penampakan seperti ini

2 copot tutup dan O ring

Kemudian kendorkan tensioner dengan membuang oli yang ada didalamnya dengan membuka baut pembuangan oli tensioner

5 lepas baut oli tensioner

Copot roller karet (cam chain guide) yang ada di silinder bagian kiri dengan mencopot bautnya.

copot cam chain guide

Selanjutnya rante kamprat lama bisa diambil dengan cara, menarik pelan2 menuju poros crankshaft, kemudian menarik keluar.

Dan kamprat baru bisa dipasang dengan cara :

1. Pasangkan ke gir kecil di poros crankshaft,

2. Tarik dengan menggunakan kawat kecil untuk memasuki jalur kamprat di silinder.

3. Pasang roller.

4. Pasang head sampai komplit

5. Pasang tutup stator, gir+rante elektrik starter, magnet sampe komplit. jangan lupa baut tensioner dipasang kembali

6. Sebelum menutup timing gir, pastikan top piston dengan benar. SELESAI

Lha ..ini kan bebek honda c100, gimana dengan bebek yang lain? Yaa…beda2 tipislah, ada yang lebih rumit sedikit, tapi ada juga yang malah lebih sederhana.

Mudah2an artikel ini memadai, dan mohon maaf kalo ada kurangnya. Kepada bro2, suhu2 yang lebih kompeten mohon koreks dan masukannya, semoga bermanfaat, wassalamu’alaikum wR wB.

Ayo siap2 juma’atan!!!

22 Komentar

  1. Maaf mas tanya tapi d luar tema artikel, kl radiator mtr d kasih penutup variasi kinerja nya pengaruh ga? ane ngalamin rasa nya kipas radiator lbh sering muter tapi kondisi tempt d speedo msh normal, ada pengaruh ga sih ke mesin kondisi sprti itu (mis mesin jadi lebih kasar atau bbm makin boros), pencerahan ny y mas

    • begitu juga lebih praktis, tapi mungkin agak susah bagi pemula, karena waktu mau memasukkan roller yg baru, ruang kosongnya kurang longgar, karena tertutup rante kamprat.

      • jelas kinerja radiator menurun, karena ada sebagian daerah di radiator yg tidak kena aliran udara. Coba dikira2, berapa cm2 daerah yg ketutupan? misalnya = A dm2, sedang luas totalnya = B cm2, berarti kinerja turun menjadi = (B-A)/B % -nya.
        Sudah tidak 100% lagi

  2. Mohon bantuannya bro,kemarin saya coba membuka rantai timing mesin penggerak robin ex 21 ohc milik saya,namun karena kurangnya pengetahuan & keteledoran akhirnya saya bingung untuk memasang rantai timing tsb sesuai dgn settingan yg benar sebab saya coba pasang ternyata mesin gak hidup.Atas bantuannya saya ucapkan banyak trimakasih….(kalau boleh disertai gambar cara settingannya bro)

    • wah ane nggak tau nih engine robin ex21.
      Setau ane sacara umum langkah2nya adalah sebagai berikut
      1. Posisikan piston pada top/paling atas (tma)
      2. Pasang rantai mesin/timing dengan kondisi tanda di sprocket timing sama dengan tanda di head

  3. ciri-ciri kamrat mulai kendor apa ya?
    motor supra fit saya kalo mesin dingin ada suara gesek, namun setelah agak panas suara gesek menurun. ketika betot gas mendadak tenaga seperti tertahan/gak mau lari namun dengan mengurut gas tenaga keluar, padahal baru saja service rutin.

    2 bengkel memvonis kamrat sudah harus ganti, apa benar ciri-ciri diatas?

  4. Brow …saya pemula di otomotif.. Kemarin coba mau ganti oli Revo F1 tapi keliru buka di tempat stationernya. Terus saya pasang lagi batang stasionernya. Tapi keliru urutannnya, sehingga pegasnya masuk kedalam dan gak mau keluar. Jadi suara mesinnya jadi kemelitik. Cara ambil pegas yang masuk kedalam gimana..? Sudah saya coba tarik pakai kawat gak bisa. Apa harus dibongkar blok mesin yg sebelah kiri…?
    Tks

    • barangkali lubang pegasnya masuk ke stud yang dalam (lihat arm di atas batang pendorong), mending ke bengkel aja
      mohon maaf belum tahu beda antara revo FI dan grand/ c100

1 Trackback / Pingback

  1. Timing Chain (Rantai Keteng/Kamprat) : Prinsip Kerja dan Tip-Trik Mengatasi Permasalahannya | Rider, Mechanic, Engineer, Researcher

Semoga tercerahkan dan komen mas bro juga ikut mencerahkan