Assalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh
Salam sejahtera buat kita semua, semoga kita semua selamat di perjalanan sampai ke tujuan
Tidak disangsikan bahwa valentino rossi (vr46) telah menunjukkan kelasnya di balapan qatarGP kemarin. Ia mampu naik posisi dari saat start di posisi-14 dan finish di posisi-5. Banyak sekali pembalap tangguh yang di-overlap vr46 termasuk team matenya sendiri maveric vinales (mv12), padahal mv12 sempat berjaya dengan menyabet pole position saat kualifikasi.
Dan kenyataannya jika dibandingkan race tahun sebelumnya perfoma yamaha m1 meningkat. Hal ini bisa dilihat dari komparasi top speed nya, antara race tahun 2018 dan 2019…
Meskipun demikian, ternyata lap time terbaik vr46 justru melambat, begitu pula dengan race time nya. Banyak pembalap di depan yang menghadang rossi cukup menyita perhatian sehingga mampu memperlambat vr46. Begitu pula dengan pace sang leader yaitu andrea dovizioso yang juga lebih lambat dari tahun sebelumnya, ikut memperlambat vr46. Berikut ini komparasinya
Lap time terbaik rossi juga melambat
Jadi vr46 masih digjaya dalam membalap seperti tahun kemarin, hanya sedikit sekali lebih lambat. Itu pun disebabkan faktor eksternal, yaitu posisi start dan pace balapan secara umum. Akan tetapi karena baik ducati, honda dan juga suzuki meningkan cukup signifikan, sepertinya yamaha (khususnya tim pabrikan monster energy yamaha motogp) sedikit tertinggal.
Masalah yang dikeluhkan rossi nyatanya masih belum 100% teratasi. Sehingga baik rossi maupun vinales harus berjuang keras untuk tetap kompetitif. Dan hasil posisi-5 di qatargp merupakan yang terbaik bagi rossi dan yamaha.
Semoga bermanfaat, wassalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh.
Semoga tercerahkan dan komen mas bro juga ikut mencerahkan