Analisis Akselerasi dan Topspeed NVL dan R15

R15 vs NVL

Assalamu’alaikum wR wB

Salam sejahtera buat kita semua, semoga kita semua selamat di perjalanan sampai ke tujuan

Banyak pertanyaan mengenai perbandingan performa R15 dan NVL. Hal ini menjadi menarik karena performa mesinnya sama persis, pembedanya ada di jumlah gigi transmisi dan lingkar ban belakang serta rasio akhir. Apalagi R15 lebih berat dari NVL, apakah ada pengaruhnya terhadap topspeed R15 ??

Berikut tabel perbandingan transmisi antara NVL dan R15

Reduksi NVL n R15

Sedangkan perbedaan fisik yang lain yang dapat mempengaruhi akselerasi dan topspeed adalah sebagai berikut

spek r15 dan nvl

Sekarang mari kita menganalisis akselerasi dan topspeed-nya berdasarkan data2 tersebut. Analisis ini menjadi “fair” karena hanya mempertimbangkan spek mesin dan mengesampingkan faktor dari luar yaitu :

  1. Kemampuan rider yang kadang sangat variatif, ridernya sama kadang dalam beberapa kali “run” saja hasilnya bisa berbeda, apalagi kalau ridernya berbeda
  2. Hambatan angin, ini juga sangat variatif, karena di jalan yang sama, dalam beberapa kali run arah dan besarnya angin juga bisa beda2.
  3. Kondisi jalanan yang variatif.

Pada poin “3” benar2 memberikan besarnya manfaat analisis ini, yaitu untuk mengetahui akselerasi dan topspeed dan  ” NGAAK USAH KEBUT-KEBUTAN DI JALAN “.

Mari kita mulai analisisnya

Dengan mengacu hasil pengukuran dyno otomotifnet, kita mengetahui grafik kurva torsi dan power NVL maupun R15.

Kurva NVL dan CB150R

Dari grafik kurva torsi tersebut dapat diperoleh kurva torsi per gigi dan kecepatannya

kurva torsi NVL

Dengan menggunakan program perhitungan akselerasi dan topspeed [sudah pernah ane share di sini], kita dapat memperoleh dan membandingkan performa NVL dan R15 standar. Analisis ini dengan ikut memperhitungkan perbedaan berat 9 kg antara R15 dan NVL, serta dengan menggunakan bobot rider yang sama 71 kg. Jika ridernya lebih ringan maka percepatan akan lebih tinggi dan waktu yang digunakan untuk menempuh lintasan akan lebih pendek.

Dari hasi analisis dan simulasi memperoleh perbandingan waktu tempuh dan topspeed pada jarak 100m, 201m, 401m dan 800m.

time dan topspeed NVL vs R15

Jadi mulai dari start sampai 401 meter masih unggul NVL dibandingkan R15, atau lebih detilnya bisa dilihat dalam grafik berikut.

akselerasi NVL vs R15

Jadi mulai dari start sampai 12 detik kemudian, akselerasi masih menang NVL, setelah itu R15 yang unggul. Dan R15 mulai bisa menyalip pada detik ke 17 dan pada jarak 430 m seperti gambar berikut

???????????????????????????????

Jadi kalau balapan di lampu merah dah pasti NVL menang (sesuai analisis simulasi) dibandingkanR15 sampai jarak 430 meter. Simulasi ini menurut ane cukup fair, karena kelebihan full fairing untuk kecepatan sekitar 100 kpj relatif kecil. Dan inipun sudah diperhitungkan sebagai kompensasi kehilangan daya akibat panjangnya swingarm R15.

Sementara perubahan kecepatan NVL dan R15 per waktu dapat dilihat dalam grafik berikut

grafik torsi per gigi NVL dan R15

Dari grafik ini kita bisa melihat berapa waktu yang dibutuhkan untuk mencapai kecepatan tertentu.

Semoga bermanfaat, wassalamu’alaikum wR wB.

 

 

 

19 Komentar

  1. owh gtu to kang.. sesui emg y kang untk peruntukannya bagi speedfreak r15 bagi harian nvl karna akselerasi bawah nendang cocok untk kmacetan, lebih ringan dan tentunya lebih irit..

    sip kang pencerehannya..
    salam karet bundar.

2 Trackbacks / Pingbacks

  1. [ Analisis ] Waktu dan Topspeed R15 Versi Motogokil | motorgoodness
  2. [ Analisis ] Waktu dan Topspeed R15 Versi Motogokil – UratMalu

Semoga tercerahkan dan komen mas bro juga ikut mencerahkan