Assalamualaikum warochmatullohi wabarokatuh
Salam sejahtera buat kita semua, semoga kita semua selamat di perjalanan sampai ke tujuan
Sebagai motor yang baru lahir, tentu saja honda adv 150 harus diuji. Baik performa, hadling maupun fitur-fiturnya. Akan objektif jika pengujian dilakukan riil di medan yang memang sesuai dengan karakternya.
Alchamdulillah iwf bisa ikut acara riding experience honda adv 150 ini. Kebetulan acaranya diadakan di bali, dengam trayek yang cukup menantang. Ada jalan macet kota yang banyak lampu merah, naik-turun gunung dan juga jalan lurus datar. Pokoknya di trayek ini honda adv 150 benar-benar akan diuji ketangguhannya.
Berikut trayeknya
Tentu saja untuk meningkatkan faktor keselamatan, harus ada persiapan. Utamanya adalah pada aspek rider, karena motornya sudah siap. Untuk rider, AHM sudah mempersiapkan riding gear berupa helm, sarung tangan, jaket dan protektor.
Persiapan keberangkatan disambut hujan gerimis. Semoga nanti cuaca membaik saat iwf test ride. Dan semoga semua berjalan lancar, selamat dan menyenangkan, aamiin yaa robbal ‘alamin.
Wassalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh.
Semoga tercerahkan dan komen mas bro juga ikut mencerahkan