Assalamu’alaikum wR wB
Salam sejahtera buat kita semua, semoga kita semua selamat di perjalanan sampai ke tujuan
Saat FP4 Brno kemarin Valentino Rossi (VR) mengalami crash yang sangat keras, sampai2 motornya terbang ke luar lintasan. Beritanya bgitu cetar membahana, sampai2 siapa peraih pole pisition terasa tidak penting lagi. Hal ini terjadi karena sebahagian besar pirsawan sudah bisa memprediksi bahwa Marquez kemungkinan besar akan meraih pole position. Sedangkan yang mebuat penasaran, yang ingin diketahui oleh pencinta motogp adalah, “Apakah cidera VR parah atau tidak, sehingga menentukan bisa-tidaknya mengikut race besok ?”
Dan ternyata vr masih beruntung, karena meskipun crash-nya keliatan sangat dahsyat dengan kecepatan yang sangat tinggi, cidera yang dialami vr hanya sedikit saja di kelingking
Dan tentunya inilah yang diharapkan oleh pirsawan apalagi Dorna sebagai penyelenggara. Karena sepertinya vr sedang on the track dalam usahanya membendung dominasi Marc marquez (MM). Tapi sepertiya cidera vr sedikit-banyak mempengaruhi performanya, terbukti dalam kualifikasi vr hanya menduduki urutan ke-7. Semoga saja saat race nanti sore vr sudah pulih, sehingga persaingan bisa tetap menarik untuk ditonton.
Sesungguhnya banyak sekali hikmah yang bisa diambil dalam kejadian tersebut, minimal ada 2 diantaranya…
- Perlengkapan safety gear sangat dibutuhkan oleh pengendara (terutama sepeda motor) untuk meminimalkan resiko dari kecelakaan. Terlihat luka/cidera vr yang minimalis dengan kondisi crash yang dahsyat tersebut.
- Ini yang paling penting, dalam pergelaran balap motor, selain keselamatan pembalap, keselamatan penonton mutlak harus diperhatikan juga. Daerah kosong/aman berisi gravel/kerikil sebagai peredam kecepatan saat crash perlu diperhitungkan, disesuaikan dengan power, kecepatan dan berat motor. Semakin besar power, kecepatan dan berat motor-nya, semakin jauh jarak daerah kosongnya.
Sekarang perhatikan kejadian tersebut
http://www.youtube.com/watch?v=_2Tc6Pi-quM
Dengan daerah kosong sejauh itu saja dan dengan pelindung setinggi itu, belum mampu menahan motor vr yang jungkir-balik dan kemudian terbang melewati pembatas.
Belum lagi hantaman motor bautista dengan kecepatan tinggi yang menggetarkan pembatas (ban mobil 2 lapis) sampai membuat orang2 mental.
Bayangin bro semua, seandainya di daerah tersebut, bergerombol penonton (seperti halnya penonton di Indonesia), berapa orang yang bakalan luka parah bahkan tewas ketiban dan keseruduk motor dengan kecepatan tinggi.
Jadi ada benarnya juga, baik nvl maupun cb150r (secara resmi) nggak ikut pergelaran balap di sirkuit kecil2. Barangkali sudah dihitung :
- berapa power maksimum yang bisa di-explore (mungkin bisa tembus 30hp),
- berapa kecepatan saat crash di tikungan
- berapa jarak daerah kosong di sekitar tikungan
- dan lain-lain
Jadi merancang event yang menghibur, boleh saja. Tapi keamanan dan keselamatan adalah harga mati, nggak bisa di tawar.
Semoga bermanfaat, wassalamu’alaikum wR wB
Makin gak seneng liat pengendara NVL dijalan. Sering ugal2an. Kalo CB beberapa ugal2an tapi banyak yang sopan. Beda ma NVL. Rata2 pake half fairing main kebut, dan pake knalpot brong. Hadeuh. Keknya keracunan Motogp deh. Secara promosinya kan yamaha. Seraca gak langsung nanemin jiwa kebut2an. Padahal motore gak kenceng2 amat. Sama bebek ane aja 11-12.
Noted…
http://kobayogas.com/2014/08/17/mv-agusta-brutale-675-review-part-ii-desain-fitur-dan-spesifikasi-mesin/
pak gokil ojo ngerasa nggih. Kan situ motore nvl juga. wkwkwk
itu lah yg disebut dengan istilah semakin di depan,.
the release of this article makes the FBY ~mengkerEt,.
however, I can’t wait for the real battle on the track,
even if the winner of the most recent series of Moto GP can be easily predicted even from now on.
brace yourself yahomo
Bijak dalam memberikan opini jangan fanatik, mungkin karena lebih banyak NVL dijalan dibanding CB150, sehingga lebih sering lihat NVL ngebut. After all remember this ads ” 100% motogp bermesin DOHC, 6 speed, top speed 151km/jam”. Silly advertisement which support rider for speeding on the street. Go Hell for people behind this advertisement.
Top Speed TVS RTR 180 Tembus 155kpj.
Masa dinas Rossi..d mau abis jadi dia juga ikut abis2an kencengnya, selamat sukur, jauh gpp, toh yg nanggung ada.
😀
Weleh kejar pole position sampe harus kenceng bgt ditikungan plus jatuh, Brarti pelajaran berharga bagi yamaha ada kekurangan dlm hal stabilitas ditikungan ketika power sudah ditingkatkan. Mudah2an bisa dieksploitasi tuh data2 motor yg sudah jatuh.
motogp baru usai 93 kalah rapopo kan gantinya 26 yg no 1 honda yeaaah good job