MotoGP COTA 2022 Terancam Batal Jika…

motogokil.com – Assalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh, semoga kita semua selamat di perjalanan sampai ke tujuan.

Banyak sekali pembalap motogp yang mengomentari kualitas aspal di lintasan circuit of tha america (COTA) beberapa saat setelah dan sebelum race. Menurut mereka kondisi aspal sirkuit yang bergelombang, sudah melewati batas aman, atau dapat dikatakan sangat membahayakan bagi pembalap motogp. bahkan beberapa pembalap mengancam tidak akan membalap lagi di sirkuit ini musim depan jika aspal sirkuit tidak diperbaiki (direkonstruksi agar lebih halus).

Pembalap-pembalap ini bukannya manja ya, memang kenyataannya sirkuit ini memang “bumpy” nya kelewatan. Hal tersebut sangat jelas terlihat saat para pembalap ingin melibas tikungan, terlihat roda depan motor mereka bergetar hebat. Dan ini memang sangat membahayakan, bayangkan ketika motor mereka sedang sangat membutuhkan traksi ke aspal saat penikung, akan tetapi ban depan mereka tepat pas melayang akibat bumpy tersebut, bisa-bisa mereka crash akibat ban depannya selip.

Berikut ini beberapa pembalap yang mengkritik keras kualitas aspal di COTA kemarin…

Aleix Espargaro usai latihan bebas (free practice) di hari Jumat mengatakan :

“Bagi saya, berada di sini adalah lelucon. Kami tidak bisa balapan. Ini sangat berbahaya. Mimpi buruk. Saya tidak pernah mengendarai trek seperti ini,”

“Jika kami mengadakan pemungutan suara di Komisi Keselamatan, saya akan mengatakan untuk tidak balapan. Bagi saya tidak mungkin. Ini sangat, sangat berbahaya,”

Alex Rins mengatakan :

“Tentu saja kami memahami adanya beberapa gundukan. Tapi gundukan ini sangat berbahaya. Memasuki tikungan 10, kedua roda berada di udara,”

“Mereka perlu memperbaikinya tahun depan jika tidak kami tidak akan balapan. Sekarang treknya tidak aman,”

Takaaki Nakagami juga memberika komentar yang sangat kritis saat rapat Komisi Keselamatan :

“Semua pebalap punya keluhan besar tentang gundukan. Ada yang bilang tidak mungkin balapan, ada yang bilang terlalu berbahaya, ini trek terburuk di kalender.”

Menurut beberapa pembalap tersebut, beberapa tikungan yang sangat berbahaya karena bumpy yang melebihi batas adalah tikungan 2 sampai tikunagn 10. Sekarang mari dilihat layout sirkuit COTA, di mana posisi tikungan 2-10 tersebut.

Ternyata tikungan-tikungan (2-10) yang dikeluhkan bukan merupakan tikungan setelah lintasan lurus panjang (stright). Akan tetapi merupakan tikungan yang berurutan serial dengan trek lurus yang tidak sampai 300 meter. Sehingga mungkin mereka para pembalap bukan merisaukan crash pada kecepatan tinggi, akan tetapi kemungkinan crash yang meningkat berlipat-lipat di banyak tikungan.

Dalam hal ini para pembelapa memaparkan penjelasan dorna mengenai hal ini :

  • Sementara pelapisan ulang penuh akan menelan biaya yang sangat mahal, kompromi yang dicapai dalam pertemuan Komisi Keselamatan pengendara di COTA adalah bahwa MotoGP akan mentolerir pelapisan sebagian, meliputi area Belokan 2-10.
  • Terjadi peregrakan tanah di bawah lapisan aspal sirkuit, dan itulah yang menjadi perbedaan besar mengani bumpy yang terjadi pada tahun 2019 dengan kondisi saat ini (2021). Jadi bumpy yang muncul di permukaan aspal saat ini tidak normal dan melebih batas.

Sesungguhnya pelapisan ulang sebagian (tambal sulam) untuk mengatasi masalah bumpy di sirkuit COTA dapa t memperburuk cengkeraman ban ke aspal, karena menggunakan aspal yang berbeda. Dan juga dapat memperburuk drainase. Memang yang ideal adalah melakukan pelapisan ulang aspal sepenuhnya, tapi mungkin manajeman sirkuit COTA harus mengeluarkan uang yang sangat banyak, tinggal masalah untung-rugi saja.

Masalah klasik di sirkuit COTA adalah berikutnya akan ada bapalan Grand Prix F1 Amerika pada 24 Oktober. Dan biasanya setelah balapan F1 aspal sirkuit akan semakin rusak, karena mobil-mobil F1 memiliki bidang sentuk ke aspal yang lebih luas, traksi yang jauh lebih besar dan bobot yang lebih berat. Sementara balapan motogp musim 2022 rencananya akan diadakan pada bulan april, mungkinkah saat itu aspal sudah diperbaiki ? Sepertinya jika belum, balapam motogp di COTA tahun 2022 bakalan dibatalkan.

Jadwal motogp 2022

Date Grand prix Circuit
6 March Qatar* Losail International Circuit
20 March Indonesia** Mandalika International Street Circuit
3 April República Argentina Termas de Río Hondo
10 April Americas Circuit of the Americas
24 April Portugal Algarve International Circuit
01 May Spain Circuito de Jerez – Ángel Nieto
15 May France Le Mans
29 May Italy Autodromo del Mugello
5 June Catalunya Barcelona – Catalunya
19 June Germany Sachsenring
26 June Netherlands TT Circuit Assen
10 July Finland** KymiRing
7 August Great Britain Silverstone
21 August Austria Red Bull Ring-Spielberg
4 September San Marino e della Riviera di Rimini Misano World Circuit Marco Simoncelli
18 September Teruel MotorLand Aragón
25 September Japan Twin Ring Motegi
2 October Thailand Chang International Circuit
16 October Australia Philip Island
23 October Malaysia Sepang International Circuit
06 November Comunitat Valenciana Comunitat Valenciana-Ricardo Tormo

Semoga bermanfaat, wassalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh.

 

 

1 Trackback / Pingback

  1. MotoGP COTA 2022 Terancam Batal Jika... - Jatimotoblog

Semoga tercerahkan dan komen mas bro juga ikut mencerahkan