Assalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh
Semoga Allah menyelamatkan kita semua di perjlanan d=sampai ke tujuan.
Baru saja, dini hari ini suzuki merikir generasi ketiga Suzuki Hayabusa 2021 di India dengan banderol harga Rs. 16,40 lakh (bekas ruang pamer) atau sekitar Rp. 317.5 Juta. Motor ini menawarkan tiga pilihan warna yaitu :
- Glass Sparkle Black / Candy Burnt Gold,
- Metallic Mat Sword Silver / Candy Daring Red dan
- Pearl Brilliant White / Metallic Mat Stellar Blue.
New hayabusa ini tetap mempertahankan style dan siluet aslinya yang superbike banget. Kemudian ditambah dengan sentuhan modern menjadikannya terlihat cukup menarik. Kelompok instrumen memperlihatkan penampakan speedometer dan tachometer dalam bentuk besar. Dan layar digital TFT-LCD berwarna terletak di tengah yang dapat dikontrol melalui sakelar di setang kiri untuk mengubah mode dan pengaturan.
New Suzuki Hayabusa ditegai oleh engine/mesin :
- 1340cc, berpendingin cairan, DOHC, mesin 4 silinder segaris yang menghasilkan
- Power 190 PS pada 9700 RPM dan torsi 150 Nm pada 7000 RPM.
Ada banyak fitur bantuan pengendara yang ditawarkan termasuk Suzuki Intelligent Ride System (SIRS.) terbaru. Ada pilihan 3 mode yaitu; Aktif, Dasar, dan Nyaman. Bersamaan dengan ini, ada tiga pengaturan yang ditentukan pengguna U1, U2 dan U3. Beberapa fitur lainnya adalah :
- Power Mode Selector
- Motion Track Traction Control
- Anti-lift Control
- Engine Brake Control
- Bi-directional Quick Shift system
- Active Speed Limiter
- Launch Control System
- Suzuki Easy Start System
- Low RPM Assist
- Cruise Control System
- Combined Brake System
- Motion Track Brake System
- Slope Dependent Control System
- Hill Hold Control System
Sistem elektronik yang lengkap dan rumit yang diaplikasikan pada hayabusa ini, mengindikasikan ia sangat canggih. Semoga informasi ini bermanfaat, wassalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh.
Semoga tercerahkan dan komen mas bro juga ikut mencerahkan