Assalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh
Salam sejahtera buat kita semua, semoga kita semua selamat di perjalanan sampai ke tujuan.
Suzuki gsx r150 adalah motor paling powerfull di kelasnya jika ditinjau dari power yang dihasilkan per-cc volume silinder. Dengan hanya berbekal kapasitas silinder 147.3 cc, gsx r150 mampu menghasilkan power sebesar 19.17 ps. Artinya jika dihitung produktifitas engine-nya, suzuki gex r150 memiliki power/volume silinder (ps/cc) 0.13 ps/cc.
Jika dibandingkan dengan cbr150 yang hanya 0.115 ps/cc dan all new r15 yang hanya 0.124/cc, maka gsx r150 memiliki produktifitas engine paling besar. Artinya dengan produktifitas terbesar, maka suhu ruang bakarnya pun paling panas. Karena power yang tinggi dihasilkan oleh energi pembakaran yang tinggi pula. Karenanya gsx r150 dibekali oleh radiator yang paling luas dan volume oli mesin yang paling besar, yang tidak lain tujuannya adalah untuk meredam panas yang sangat tinggi tersebut.
Kebetulan motogokil baru saja servis pertama, itu pun jarak jelajahnya masih sedikit, sekitar 200 km. Oli diganti baru oleh diler, gratis dengan oli bawaan sgo 1.3 liter. Karena sudah cukup merasakan performa oli bawaan gsx r150, sepertinya bolehlah gsx r150 mencoba oli lain (mungkin disesatkan). Kebetulan motogokil punya cadangan beberapa oli sesat yang bisa dicobain.
Ada 3 oli sesat, diantaranya mdmx, pfg dan msx. Tapi kok masih ada oli mesin yang “lurus”, yaitu motul 3100 15w50. Kebetulan motul yang satu inimemilki kekentalan yang mirip sgo (yang kemarin diisiin mekanik diler). Ya sudah pake motul dulu, ngabisin stok nih, sisa all new cb150r beberapa bulan yang lalu.
Nah dalam artikel ini sekaligus motogokil praktekin cara mengganti oli gsx r150 sediri di rumah, gampang kok. Berikut langkah-langkahnya
- Siapkan kunci ring no-14 untuk membukan baut pembuangan oli
- Baut oli ada dicalter kiri, bawah dekan dengan nomor mesin. Berikut penampakannya
- Kendorkan sedikit saja (putar ke kiri 30 derajad) dengan menggunakan kunci ring 14
- Kemudian mesin dinyalakan untuk menghangatkan oli, supaya menjadi lebih encer, sekitar 3-5 menit
- Setelah itu tutup oli (dari plastik) di kalter sebelah kanan atas dibuka. Bagi rider yang jari-jarinya kuat, bisa membukan oil cap ini tanpa bantuan alat, tapi bagi yang tidak kuat bisa menggunakan tang dengan dilapisi serbet (supaya oil cup tidak cacat). Ingat ya ..putar ke kiri kalau mengendurkan/membuka
- Selanjutnya sediakan wadah untuk tempat oli bekas, dan lanjutkan dengan membuka baut pembuangan oli.
- Kemudian (jika tadinya pakai standar paddock) sekarang pakai standar samping, agar sebagian besar oli keluar. Tunggu sampai tetes terahir dan tutup kembali dengan baut pembuangan oli (ingat putar ke kanan). Kencangkan, tapi jangan terlalu kencang, bisa dol dratnya.
- Selanjutnya isi oli baru 1300 cc, sebaiknya dengan menggunakan colong dan tutup dengan oil cup nya (ingat lagi..putar ke kanan).
- Selesai.
Mengenai impresinya…nantikan setelah 2000 km (entah sampai kapan???)
Semoga bermanfaat, wassalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh.
Baca juga beberapa artikel menarik tentang per-oli-an yang pernah motogokil geluti
- komparasi pemakaian oli pfd di cbr150 dan nvl
- review oli msx pada nvl
- banyak rider yang sudah menggunakan oli sesat
- rider nvl harus sering ngecek ketinggian oli mesinya
- cara menguji performa oli
- recall gir pompa oli r25
- sistem pendingin mesin
- piston nge-jamm tanpa gejala awal, inilah penyebabnya
Kalter or karter ?
Setelah ini test msx pakdos
saya mau tanya oli bekasnya sampeyan buang kemana pak?
Itu oli sgo paling belum ada 30km, disimpan dulu. Rencananya mau dipakai di cb.
Sementara oli bekas dimasukkan ke wadah bekas oli, disimpan barangkali nanti ada yg membutuhkan. Biasanya untuk anti rayap pd kayu.
K45a saya pak dosen cukup pakai enduro sport 5w-30 kebetulan perlunya cuma 1 liter, enak banget ini oli dimotor saya, encer olinya tp tidak berisik dan motor tidak sepanas yg lebih kental kaya 10w-40.
apa nggak berat pak gsx dikasih spek segitu?
setau sy mesin suzuki gen terbaru kekentalan standar pabriknya 10w-40.
nggak, empuk banget
asalkan saat manasin cukup, sekitar 3-5 menit
biasanya ane sambi, pipis ke wc sebelum berangkat
Klo motor Honda dah gak perlu ganti oli, menurut testimonial para FBH dan Mbek di blog2 ada yg gak gnt olie 2 tahun n jarak tempus ratusan km stiap hari masih sanggup lari kencang n piston msh mulusss…
Honda gitu lho
Mas dosen, utk spek GSX 125, kabarnya cm stroke down dr gsx150, dr 49mm jd 41 mm,
dg stroke 41mm vs bore 62 mm bgmn potensi power gsx 125 itu ya mas dosen?
dibikin artikel donk
semua engine mass product pasti punya potensi, pastinya torsinya mengecil akan tetapi power puncaknya bisa di bawa ke rpm yang jauh lebih tinggi, bisa tembus 14000 rpm
hitungannya mas dosen, janganlupa jadikn artikel…