[Modifikasi] Aplikasi Pro Arm Supaya Kelihatan Semakin Seksi

pro arm nsr sp

Assalamu’alaikum wR wB

Salam sejahtera buat kita semua, semoga kita semua selamat di perjalanan sampai ke tujuan

Hari ini di parkiran semakin banyak terlihat motor sport nangkring. Ada yang dibiarkan standar, ada juga yang sudah dimodif, mulai dari hanya striping, knalpot racing, sampai ada yang ganti dari double shockbreaker menjadi monoshock. Tapi belum pernah lihat yang modif kaki belakang menggunakan monoshock pro-arm. Hal ini mungkin masih belum kepikiran oleh sport rider, karena harganya memang mahal, untuk yang seken saja harganya 5 jutaan

pro arm 55jt

Bayangin jika kita ingin modif pro arm + ganti ban dll, bisa tambah banyak uang yang harus dikeluarkan. Tertarik dengan kiriman gambar dari bro “HRS” modif cb150r yang menggunakan pro arm, kemudian ane coba cari tau mengenai modif jenis ini yang sudah berkembang di Tanah Air.

cb150r pro arm

Ternyata ketika ane browsing, sudah banyak yang mengaplikasikan pro-arm mulai dari motor bebek sampai sport. Nah oleh karena itu ane mencoba untuk menyajikannya dalam bentuk berbeda mengenai aplikasi pro arm ini.

Sebelum mengaplikasi pro arm, maka yang perlu dicermati adalah frame motor kita. Jika frame ori nya berbentuk cangkang yang menjepit as swing-arm seperti cbr150, vixion dan cb150, maka sangat cocok untuk mengaplikasikan pro arm.

cb150r frame deltabox vixion

Untuk cbr, vixion dan cb150r bisa dengan mudah mengaplikasikan pro arm. Tinggal menyesuaikan ruang yang ada untuk disisipkan pro arm. Jika kekecilan, maka biasanya pro arm yang dikorbankan, maka sisi lubang as ayun pro-arm bagian kiri-kanan (lingkaran merah) harus digerinda secukupnya.

pro arm vixion bolt on

Akan tetapi kalau model frame-nya yang dijepit swing arm, seperti kebanyakan motor bebek, generasi gl, nmp, byson dll, maka harus modif frame-nya dengan menambahkan plat besi tebal di kiri dan kanan sebagai pemegang pro-arm. Contoh frame JMX135, posisi penambahan pada daerah yang dilingkari merah.

frame JMX135

Begitu pula dengan frame gl series

frame gl

Jika modifnya bagus dan penuh perhitungan, hasilnya juga akan bagus dan tidak akan timbul masalah (efek samping). Akan tetapi jika modif nya asal saja, maka akan timbul banyak masalah, seperti ; tidak stabil, rantai nggak senter, ban miring dll.

Berikut ini parade modif pro-arm dari bebek sampai sport

bebek pro arm

Sport

2314ninja-gt-01

Semoga bermanfaat, wassalamu’alaikum wr wb.

20 Komentar

  1. wah kenapa yaa ?
    selera saya beda mas šŸ˜€
    saya kurang suka pro arm.
    tapi seksi juga tuh cb saya klo dipake alumunium kayak motogp šŸ˜€

Semoga tercerahkan dan komen mas bro juga ikut mencerahkan