Suzuki Kembalikan Eksistensinya di Dunia Permotoran

Assalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh

Salam sejahtera buat kita semua, semoga kita semua selamat di perjalanan sampai ke tujuan

Tahun 2017 ini merupakan tahun dimana suzuki mulai bangkit dan terlihat taji-nya dalam pentas dunia. Jika di Indonesia suzuki gencar melakukan menetrasi pasar sport 150cc, di pentas dunia suzuki menunjukkan bahwa motor suzuki adalah motor yang unggul, setara dengan motor-motor jawara lainnya.

Sebelumnya, di pentas motogp, iannone bersama suzuki ecstar mampu meraih posisi dua dalam kualifikasi. Iannone berhasil mengambil posisi di depan marquez dengan rc213v nya, rossi dengan m1-nya dan dovizioso dengan gp17-nya. Saat race pun iannone behasil mendekati posisi terdepan, sayangnya terjadi insiden sehingga ia crash. 

Kemudian dilanjutkan oleh cooper yang berhasil juara di british superstock 1000

Dan seewer di kejuaraan motocross mxgp kelas mx2

Dari hasil ini, menunjukan bahwa meskipun pasukan suzuki sedikit, akan tetapi efektif dan mematikan. Memang masih belum memberikan yang maksimal di semua event nasional maupun internasional. Tapi paling tidak suzuki menunjukkan bahwa mereka punya produk yang sangat bagus, yang tidak kalah kualitasnya dengan produk-produk yang sudah sering menjadi jawara di pentas balap maupun motocross baik dalam maupun luar negeri.

Seiring dengan mulai bangkitnya penjualan motor suzuki di Indonesia, dan mungkin juga dunia. Seakan-akan suzuki ingin menyampaikan pesan kepada calon konsumen, bahwa kualitas motor suzuki tidak perlu diragukan lagi. Tidak kalah bahkan lebih.

Jika ada salah dan kurangnya mohon maaf, semoga bermanfaat, wassalamu’alaikum wa rochmatullohi wabarokatuh.

 

9 Komentar

  1. Kalo di GP, honda kayaknya masih bakalan terus berkembang pak dosen, tapi emang kalah jauh dari yamaha. Semoga

    Kalo di penjualan, ane berharap honda makin terpuruk biar segera move dari zona nyamannya. Semoga

Semoga tercerahkan dan komen mas bro juga ikut mencerahkan