Musim MotoGP yang Seru, 6 Race, 5 Juara yang Berbeda

motogokil.com – Assalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh, semoga kita semua selamat di perjalanan sampai ke tujuan.

Race di jerez kemarin termasuk balapan yang paling seru, karena ada kandidat juara race baru yaitu fracesco bagnaia. Hal ini sangat jelas terlihat dari pencapaiannya pada sesi-sesi sebelum race termasuk saat babak kualifikasi yang menempati pole position. Selain itu juga terlihat marc marquez yang mulai meningkat percaya dirinya, karena sedikit berhasil menjinakkan honda rc213v terbarunya.

Dan kenyataan saat race, peringkatnya hampir sama dengan babak kualifikasi. Podium 1-2 dan 3 diduduki oleh bagnaia-quartararo dan aleix espargaro. Sedikit perbedaannya adalah posisi ke-4 yang pada saat abbak kualifikasi diduduki jack miller, akhirnya direbut oleh marc marquez. Sepertinya marc marquez sedikit memaksa dengan segala perhitungannya agar tetap tidak jatuh, merebutnya pada lap terakhir.

Berikut hasil balapannya…

Jadi sudah terjadi enam balapan dengan lima pemenang yang berbeda di motogp 2022 ini, yaitu :

  • Enea Bastianini; juara di motogp qatar dan motogp amerika
  • Miguel Oliveira; juara di motogp Indonesia
  • Aleix Espargaro; juara di motogp argentina
  • Fabio Quartararo; juara di motogp portugal
  • Francesco Bagnaia; juara di motogp spanyol.

Enea bastianini meskipun mampu menjuarai 2 race, tapi belum bisa memncaki klasemen sementara. Karena ia tampil tidak konsisten, selain dua race yang dijuarainya ia menghasilkan poin yang minim, bahkan sempat nol (dnf) pada balapan di portugal. Sedangkan fabio quartararo dan aleix espargaro lebih konsisten mendulang poin besar pada semua balapan, sehingga wajar mereka mampu menduduki peringkat satu dan dua. Berikut peringkat sementara pembalap sampai pada balapan di spanyol ini.

Dan untuk sementara klasemen sementara konstruktor dipuncaki oleh pabrikan ducati dan pemuncak klasemen tim oleh suzuki ecstar. Berikut daftarnya

Tampaknya untuk konstruktor, pabrikan ducati sangat masiv dalam mengumpulkan poin. Selalu saja mendapatkan podium di semua balapan. Bahkan sempat mendapatkan poin maksimal di 3 race. Pencapaian ducati di musim ini sangat sulit dikejar oleh pabrikan lain. Tapi balapan masih cukup panjang, pabrikan lain seperti yamaha dan aprilia masih ada harapan menyusul, meskipun sangat kecil, karena pasukannya kalah banyak dibandingkan ducati.

Semoga bermanfaat, wassalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh.

Be the first to comment

Semoga tercerahkan dan komen mas bro juga ikut mencerahkan