Paten Honda CBX4 Sudah Terlihat di Eropa

honda-cb4x-patent

Assalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh
Semoga Allah senantiasa menyelamatkan kita semua dari penularan covid-19 dan juga penyakit lainnya serta berbagai mara bahaya, aamiin.

Pada pameran motor di EICMA 2019, honda menampilkan konsep motor yang begitu menarik perhatian. Konsep tajam yang mengindikasikan kecepatan dan dipenuhi oleh fitur-fitur menarik dan moder. Dan saat ini semakin mendekati kenyataan karena paten desain untuk Honda CB4X telah keluar di eropa (lihat gambar atas)

Bocoran paten ini berasal dari European Intellectual Property Office (EUIPO). Dari berbagai kasus sebelumnya, hal ini memberikan indikasi bahwa Honda CB4X sedang menuju produksi. Perlu diketahui bahwa konsep dari paten ini berbasis pada platform Honda CBR650. Yang mana dari konsep terlihat beberapa kesan :

  • CB4X memiliki estetika sederhana dan minimalis akan tetapi terlihat sempurna.
  • Engine empat silinder 650cc dengan pipa pipa header knalpot yang merupakan salah satu ikon dalam desain ini.
  • Sporty tapi nyaman, “travel-sport” (naik-turunya) suspensi cukup panjang, bisa menjadikan honda CB4X sebagai pilihan all-around yang bagus untuk pengendara harian.

Dari penampakan paten terlihat bahwa honda mempertahankan semua aspek dari konsep CB4X dipamerkan, termasuk kurangnya cermin, sinyal belok, atau braket plat sepeda. Ini artinya konsep motor yang dipamerkan di EICMA sudah merupakan pilihan disain terbaik, dan dengan paten tersebut honda hendak melindungi kekayaan intelektualnya.

Yang lupa dengan penampakan cb4x, nih iwf kasih lagi gambarnya. Keren buat acuan modifikasi motor sport.

Semoga bermanfaat, wassalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh

Sumber : asphalt and rubber

 

Be the first to comment

Semoga tercerahkan dan komen mas bro juga ikut mencerahkan