Trik Mengatasi Knob Keyless Stang Suzuki GSX R150 Macet dan Ngelos

Assalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh

Salam sejahtera buat kita semua, semoga kita semua selamat di perjalanan sampai ke tujuan

Terkadang ketika rider ingin membuka kunci stang, terasa sangat sulit. Bahkan seakan-akan kunci tidak bisa diputar. Alias kunci yang terkunci di lubang kunci. Dan repotnya entah karena apa (dengan sedikit digoyang-goyang) ahirnya kunci stang bisa dibuka.

Kasus seperti ini juga terjadi pada sistem keyless pada suzuki gsx r150. Motogokil juga mengalaminya secara pribadi pada “blue arrow”, beberapa kali di tempat parkir. Awal kejadian cukup panik, knob bisa ditekan (lampu nyala), akan tetapi tidak bisa diputar ke kanan (membuka kunci stang). Begitu sedikit dipaksa, knob bisa diputar, akan tetapi stang tetap terkunci….waduh ngelos nih kunci, tambah panik. Karena harga kunci stang tidaklah murah, apalagi sudah keyless.

Diutak-atik akhirnya bisa juga terbuka dan kembali normal, alhamdulillah. Akan tetapi tetap penasaran, kenapa hal itu bisa terjadi. Bahkan sempat kejadian kedua kalinya juga masih belum diketahui penyebabnya. Ahirnya saat waktu senggang/santai dicoba beberapa kondisi stang, dan ketemulah penyebabnya…

Ternyata penyebabnya sederhana, yaitu batang pengunci (pada rumah kunci) terjepit di lubang plat pengunci pada stang. Sehingga seakan-akan batang pengunci tersebut seperti dijepit 2 besi (mirip seperti dijepit tang). Pantas saja susah dibuka, berikut gambarnya.

Posisi plat pengunci ada di bawah segitiga (triple clamp) atas

Pada plat pengunci terdapat lubang untuk mengunci. Saat stang terkunci ada batang besi yang sangat kuat keluar dari anak kunci memasuki lubang ini. Perhatikan bentuk plat penguncinya

Batang (rod) pengunci terletak dalam rumah pengunsi. Terpasang kuat di rangka depan tangki bensin. Berikut posisi batang penguncinya

Nah biasanya saat posisi motor miring, stang mengalami tekanan sehingga cenderung melintir ke kiri. Kecenderungan ini memberikan tekanan, sisi lubang plat pengunci menekan batang pengunci ke samping. Sehingga dalam kondisi ini bisa dikatakan mustahil bisa memutar knob ke kanan untuk membuka kunci stang.

Ternyata trik nya sangat mudah. Gerakan sedikit saja stang ke kanan (atau mungkin juga ke kiri), sambil mencoba memutar knob. Dan jika batang pengunci tepat di tengah lubang, alias free, tidak tertekan oleh sisi lubang plat pengunci, knob akan sangat mudah dibuka.

Selamat mencoba, semoga bermanfaat, wassalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh.

 

 

9 Komentar

  1. Eman reekk.. apakah hal yg sama terjadi di motor lainnya berfitur keyless mas? Penasaran sm punya aerox n pcx nih.. trs kok bisa ngeloss gt ya? Keputer ke kanan dan nyala tp tetap terkunci? Lah udah kyk kompor gas keabisan gas beneran ini mah

  2. motor sya yg bukan keyles jg sma kek gtu klo mau free lock. stang hrus di geser kanan dikit baru lepas tuh kunci, klo sdh biasa sih no problem tp klo yg bru prtmakli ska pda bingung.

  3. Kejadian ini baru saya alami nh mas, saya nggak tau caranya gmna spya bisa on lg knobnya, pdlh udh nyoba sesuai saran dari mas’nya, tpi tetap ngelos…tolong pencerahannya mas

  4. Wah ribet bgt. Malah indikator lamp y mati diteken knob y tetep aj gk nyala. Akhir y motor sy tinggal d parkiran kantor.tanpa ada solusi. jempol sampe pegel mencetin remot keyless.

Semoga tercerahkan dan komen mas bro juga ikut mencerahkan