Engine MT15 Akan Memiliki Torsi Lebih Besar (Prediksi dari Spyshot)

MT15 spyshot

Assalamu’alaikum wR wB

Salam sejahtera buat kita semua, semoga kita semua selamat di perjalanan sampai ke tujuan

Spyshot motor hitam sport misterius (yang katanya MT15) cukup menarik perhatian, baik blogger maupun pembacanya. Banyak sudah artikel yang mengulas penampilannya, di mana salah satu upgrade yang terbaru yang cukup menarik adalah suspensi depan yang sudah usd (up side down). Selain itu penampilannya juga lumayan sangar, mengarah ke model street fighter.

Dari banyaknya pembahasan di sektor penampilan dan style, motogokil coba membahasnya di sektor performa. Tahu dari mana performanya jika belum diketahui spesifikasi resminya ? Ya sekedar prediksi saja mengacu pada salah satu variabel yang tampak dari soyshot tersebut. Apa itu ???

Apalagi kalau bukan dimensi muffler header nya, alias leher knalpotnya. Sekarang mari kita bandingkan dimensi leher knalpot pada spyshot dengan miliknya nvl.

MT15 vs NVL

Jika dilihat dari konstruksi knalpot dimensinya tidak jauh berbeda dibandingkan milik nvl. Hanya saja sekilas lebih kecil dan lebih panjang. Sekarang mari diperbesar view-nya

MT15 vs NVL header

Terlihat lebih jelas bahwa sekilas, header spyshot mt15 lebih kecil dan lebih panjang jika dibandingkan nvl. Jika memang demikian, kemungkinan besar engine yang digunakan masih engine yang sama generasi vixion, tapi torsi digeser ke posisi rpm yang lebih rendah. Dengan settingan intake dan profil camshaft yang sesuai akan diperoleh torsi yang lebih besar di rpm bawah menengah dibandingkan nvl. Jika mengikuti standar emisi euro-3, maka kemungkinan besar powernya sedikit di bawah nvl.

Karakter engine seperti ini memang sangat cocok dengan penyematan nama “MT15” yang memberikan arti “master torque”, dengan demikian pamor “MT” tetap terjaga. Mengacu pada motor yamaha lainnya yang lebih dahulu muncul yaitu mt125, dilihat dari style dan performa, maka mt15 adalah versi upgrade-nya.

MT125

mt125

Engine Specification

mt125 engine specification

Jadi langkah yang paling efisien dalam membangun MT15 adalah :

  1. Pada sektor body; sedikit memodifikasi MT125 di bagian subframe, perbedaan terliihat pada footstep boncenger (pinion) dan juga cover samping tangki. Atau subframe bisa menggunakan miliknya nvl.
  2. Pada sektor engine tinggal mengaplikasikan versi bore-up dari engine mt125, yaitu engine milik nvl dengan sedikit penyesuaian posisi torsi dan power maksimumnya.
  3. Dari ubahan no.2, prediksi motogokil, torsi akan bearada di sekitar 14.5-15 Nm direntang 6000-7000 rpm. Sedangkan power akan sama dengan nvl atau lebih kecil sedikit yaitu 16-16.5 ps di rentang 8500-9000 rpm.

Itulah sekilas prediksi performa dari spyshot mt15 yang sedang menghiasi dunia maya otomotif Indonesia. Semoga bermanfaat, wassalamu’alaikum wR wB

 

 

 

22 Komentar

  1. Kurang setuju sama jok split seat nya. Split seat boleh sih, tapi se pulsar gitu nyaman juga. Buat perjalanan jauh ok, masih fungsional

  2. Melihat dr penjelasan om gokil, segment MT150 mau ke arah mana ya om? Untuk kelas 150, sport udah ada R15, naked NVL, MT apa kira kira di posisikan mengganti byson injeksi, head to head dengan verza.

  3. hooh

    sohc 2 klep pendingin udara, power setara bebek

    langsung import dari negeri cina via Astra Honda Mocin

    #lirikhondaCB190r

    muaahahahahahaha

  4. Waduh kalo ada MT 15 gimana nasib vixion ama byson? MT adalah produk tertinggi yamaha di kelas street fighter cuy. Smentara di Indo produk trtinggi 150cc adalah Vixion. Saling makan donk, atau Vixion discontinued? Gak mgkn juga kan paling lariss

  5. kenapa gak bahas ini om gokil ? prediksi bore stroke k64a. ana pernah baca di artikel om ipan katanya stroke sonic bakal jadi basis pengembangan new cbr 250RR. tapi ana rasa stroke 57.8 mm gak mungkin buat motor 250cc 2 silinder secara pasti bore kecil bgt. tapi ana inget di eropa kan lagi musim 300cc 2 silinder.mungkin aja stroke 57.8mm buat stroke cbr 300RR 2 cylinder. kan pas tuh. apalagi kalau lihat kebiasaan honda. memang honda lebih suka mesin near square engine. lihat aja honda cbr 500RR. nah dari situ kalau memang benar stroke 57.8mm dan bore 57.4 mm buat 300 cc dua silinder maka untuk 250ccnya bisa stroke down ke 52.3mm. jadi kemungkinan cbr 250RR spesifikasinya bore 57.4 mm dan stroke 52.3 mm sekitar itulah. kalau benar gmn potensi performanya ?
    just opinion mas gokil

    • Klo cbr500r itu kyknya lain lagi statusnya.. ngejar torsi gede dn konsumsi bbm yg dikit.. maklum krna 500cc (tepatnya 471cc)

      Klo mnurut saya sih ukuran bore k64a lebih cocok ke angka 58-60mm.. klo di itung mirip sama ukuran bore r25.. krna lebih ngejer power gede dn tentu saja konsumsi bbm yg sdikit boros.
      #hanya_pendapat

      • You know filosofi honda ?
        Dia bukanlah pabrikan yg ngejar power. Justru dia lebih kearah keseimbangan. Antara power dengan handling, efisiensi de el el.
        Bore 57,4mm dan stroke 52,5 mm menjanjikan torsi yg lebih berlimpah. Tenaga diputaran bawah lebih terisi. Itu yg belum ada di dua silinder macam yamaha and kawasaki. Power mungkin kalah tipis dari mereka atau seimbang. Namun k64a akan unggul torsinya. Nah disitulah karakternya.

        • Giliran inazuma 2 silinder overstroke ngga laku di pasaran

          Bore x Stroke, 53.5 x 55.2

          Pecinta 2 silinder indonesia lebih mememtingkan top speed..

          • Itu kan overstroke. Ini kan masih overbore. Faktor gak laku inazuma itu banyak
            1. Bobotnya
            2. Performanya memang gak diset maksimal
            3. Modelnya yg biasa.

            Stroke 52.3, bore 57,4 bisa powernya dibuat sama 36 hp. Nsr 250R aja stroke 54.5 power 45 hp kok

  6. Hebat nich Oom Gokil! dr gambar saja bisa memprediksi mslh mesin! ngakunya sekilas lg, aplg kl detail! sering mumet n ribet kl baca ulasan Om Gokil, maklum anak Tk yg sama se x ga ngerti permesinan! baru disini nich lihat gambar bisa lsg prediksi mesin spt apa yg dipakai! spt nya kl diperhatiin secara detail baca ulasan Oom Gokil mesti sambil dikompres nich kepala biar adem! he…he…he…

  7. motor gak functional babar blas. Pengen punya penyakit ambien yuk beli yamahek. Ekekekeke
    Mesin kecil bin boros oli. Shock gampang protol.

    Nmax yang terbaru pun gak luput dari shock ambrol dan mesin ngelotox. Hahahaha. Cuih

Semoga tercerahkan dan komen mas bro juga ikut mencerahkan