Wajib di Ketahui Inilah 5 Persiapan #Cari_Aman Berkendara

motogokil.com – Assalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh, semoga kita semua selamat di perjalanan sampai ke tujuan.

Sebelum berkendara sepeda motor, ada baiknya pengendara sepeda motor mempersiapkan beberapa hal seperti dalam situasi yang seperti saat ini memasuki musim hujan, di mana pengendara sepeda motor perlu meningkatkan kewaspadaan untuk menjaga keselamatan berkendara. Pengendara sepeda motor diimbau untuk mempersiapkan dan mengecek kondisi kendaraannya sebelum bepergian agar selalu #cari_aman saat di jalan.

Berikut 5 persiapan #Cari_aman berkendara yang wajib diperhatikan saat musim hujan.

1. Gunakan Perlengkapan Berkendara.
Perlengkapan berkendara ini sangat penting untuk melindungi tubuh pengendara motor dari potensi bahaya. Salah satunya adalah memastikan menggunakan helm,
mengenakan jaket, sarung tangan, sepatu yang nyaman, dan tambahkan jas hujan untuk kondisi cuaca seperti saat ini yang sering hujan.

2. Periksa Kendaraan Secara Berkala
Rawat dan periksa secara berkala komponen sepeda motor mulai dari cek rem, cek kelistrikan, cek lampu dan surat-surat kendaraan sebelum perjalanan. Kondisi motor yang fit akan membuat perjalanan semakin menyenangkan dan tentunya tanpa hambatan.

3. Memastikan Kondisi Fisik Prima
Hal pertama yang perlu disiapkan adalah kondisi fisik yang prima sebelum melakukan perjalanan dengan sepeda motor. Kondisi fisik yang sehat membuat kita aman dan nyaman selama perjalanan. Kita harus mengingat bahwa cuaca tidak menentu, oleh karena itu pengendara motor harus menjaga kondisi fisik agar prima.

4. Kenali Rute Perjalanan
Sebelum memulai perjalanan, pastikan pengendara motor tahu rute yang akan dilewati. Kenali kondisi jalan, baik tikungan, jalan menanjak atau menurun, dan daerah rawan kecelakaan. Dengan mengetahui kondisi jalan, pengendara motor dapat mempersiapkan diri dengan lebih baik dan mengurangi rasa cemas saat berkendara.

5. Teknik Berkendara
Pahami dan ketahui teknik berkendara pada saat akan berkendara. Berlatihlah berkendara secara teratur untuk meningkatkan keterampilan dan rasa percaya diri. Lakukan latihan di area yang aman, seperti di MPM Safety Riding Center Sedati Surabaya.

“Dengan mengetahui hal – hal yang perlu di persiapkan saat akan berkendara sepeda motor berkendara menjadi lebih nyaman dan #cari aman saat berkendara di jalam.”kata Hari Setiawan , Instruktur Safety Riding MPM Honda Jatim.

Semoga informasi ini bermanfaat, wassalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh.

Be the first to comment

Semoga tercerahkan dan komen mas bro juga ikut mencerahkan