Mesin Honda ADV 150 vs ADV 160, Beda Konfigurasi Beda Performa. Cek di Sini

motogokil.com- Assalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh, semoga kita semua selamat di perjalanan sampai ke tujuan.

AHM baru saja merilis skutik gambot terbarunya, adv-160, naik kapasitas engine-nya semakin mantab dengan 160 cc. Tentu saja banyak yang ingin tahu, seberapa besar sih peningkatan performanya dibandingkan adv-150. Maklum, banyak juga yang merasa bahwa performa adv 150, tidak segahar tampangnya.

Jika dibandingkan spesifikasinya, maka akan tampak bahwa ada peningkatan power dan torsi seiring dengan perubahan kapasitas engine-nya. Mari kita lihat perbandingan kenfigurasi engine baik antara adv dengan saudaranya sesama honda, juga dengan rivalnya…

Jadi memang terjadi peningkatan performa yang cukup signifikan, yang menjadikan adv160 lebih unggul ketimbang adv150. Dan juga menjadikan adv160 sedikit lebih unggul dibandingkan rivalnya di merek sebelah. Akan tetapi yang sedikit disayangkan adalah pwr adv160 masih kalah jauh dibandingkan dengan vario160 yang juga menggusung engine yang sama. hal ini disebabkan meskipun power engine vario160 diseting lebih rendah, akan tetapi bobotnya jauh lebih rendah, lebih ringan 18 kg.

Jadi kalau mau tampang yang gagah dan keren, pilih adv160, akan tetapi jika pilih yang gesin dan kencang pilih vario160. Bayangkan jika power vario160 disamakan dengan adv160, yaitu 16 ps, maka pwr-nya akan naik menjadi 0,14 ps/kg. Ini menjadikan vario160 motor paling kencang dikelasnya.

Dan yang paling membuat iwf sedikit mengerenyitkan dahi adalah, konfigurasi engin terbaru ini adalah overbore, banget mas bro. Bore x stroke-nya benar-benar maknyos, 60 mm x 55,5 mm berubah drastis dibandingkan adv150. Jadi pada engin adv160 ini bore-nya naik dan stroke-nya turun dibandinkan adv150 (57,3 mm x 57,9 mm).

Selain itu, ahm juga memanfaatkan diameter ruang bakar yang lebih besar ini dengan menempatkan 4 klep. Yang tentu saja memiliki kemampuan menyalurkan udara lebih baik, ketimbang adv150 yang hanya 2 klep. Konstruksi 4 klep ini memberikan potensi yang cukup besar untuk mengupgrade evisiensi volumetrik udara, dengan sedikit sentuhan di sekitar portingnya.

Artinya spesifikasi engine adv160 lebih cocok untuk ngebut di jalan aspal ketimbang di jalan off road. Akan tetapi ahm pintar, ia menurunkan posisi power puncaknya yang seharunya bisa diletakkan di rpm lebih tinggi. Ahm mematok posisi power puncak nya di posisi yang sama seperti adv150. Jadi akan terasa lebih responsif meskipun di jalanan off road dibandingkan adv150.

Karena spesifikasinya inilah membuat iwf tertarik untuk membicarakan potensi peningkatan performa engine adv160, nanti ya di artikel selanjutnya. Untuk sementara artikel mengenai perbedaan konfigurasi engine antara adv160 dan adv150 iwf cukupkan sampai di sini.

Semoga bermanfaat, wassalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh.

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.