Assalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh
Semoga Allah menyelamatkan kita yang selama diperjalanan dan mensejahterakan kita ketika di tujuan.
Setiap perusahaan memiliki kewajiban untuk memberikan sumbangan kepada masyarakat, yang disebut Corporate Social Responsibility (CSR). Bentuknya bisa berbagai macam dengan berbagai cara, misalnya di bidang pendidikan, bidang keseharan dan pemberdayaan masyarakat. Begitu pula yang dilakukan oleh PT. Mitra Pinasthika Mulia ( MPM ) distributor sepeda motor Honda wilayah Jatim dan NTT.
Berikut ini beberapa kegiatan CSR yang dilakukan oleh MPM, yaitu :
- Di bidang pendidikan, MPM memberikan bantuan beasiswa kepada anak asuh yang ada di lingkungan MPM.
- Di bidang kesehatan MPM melakukan kegiatan bakti sosial pemeriksaan dan pengobatan gratis juga donor darah.
- Dan salah satu CSR yang dilakukan MPM di bidang pemberdayaan masyarakat yakni dengan memberikan bantuan tool kepada 5 bengkel difabel di 4 kota di Jawa Timur antara lain Surabaya, Malang , Blitar , Madiun.
Corporate Secretary Head MPM , Vinensia Kenanga mengatakan pemberian bantuan tool ini merupakan bentuk kepedulian MPM kepada teman – teman disabilitas yang membuka bengkel mandiri. Semoga bantuan ini dapat bermanfaat. Selain bantuan tool, kepedulian MPM terhadap komunitas difabel ini diwujudkan dengan memberikan pelatihan mekanik di MPM Learning Centre Sidoarjo, dan Service Gratis Motor Difabel.
Imam, salah satu penerima bantuan mengatakan berterima kasih kepada MPM atas bantuan tool yang diterimanya. Sangat bermanfaat bagi bengkelnya dan berharap akan ada pelatihan mekanik untuknya agar dapat menambah keahliannya. Kedepannya baik keahlian yang di dapatkan dan jga seperangkat tool bengkel mampu memberikan motovasi lebih untuk tetap tegar dan terus berkarya di dunia permotoran tanah air.
Pelajaran buat kita semua, bahwa memberi adalah salah satu jalan untuk mendapatkan ridlo dari Allah. Juga akan memberikan tambahan kebaikan lainnya diantaranya persahabatan dan silaturahim, juga tambahan rizki. Semoga bermanfaat, wassalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh
Semoga tercerahkan dan komen mas bro juga ikut mencerahkan