motogokil.com – Assalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh, semoga kita semua selamat di perjalanan sampai ke tujuan.
Kehadiran Yamaha Grand Filano Hybrid Connected sampai saat ini masih menjadi perbincangan masyarakat. Dibuktikan melalui beragam Penghargaan yang didapat sejak tahun 2023, Grand Filano tidak hanya dibekali dengan desain klasik yang timeless namun dilengkapi dengan teknologi terbaik dikelasnya. Sebagai skutik premium yang digemari oleh masyarakat, Yamaha memberikan penyegaran warna baru terhadap Grand Filano baik pada tipe LUX maupun NEO.
Kini, masyarakat dapat melihat lebih dekat warna terbaru skutik Grand Filano yang tersedia di seluruh dealer resmi Yamaha di Jawa Timur, hingga Nusra. Sentral Yamaha Basuki Rahmat merupakan dealer pertama di area Surabaya yang menghadirkan warna baru skutik Grand Filano. Tidak hanya berkelas, namun kehadiran Grand Filano turut memudahkan masyarakat dengan memiliki gaya hidup aktif.
“Sampai saat ini kami terus mendapatkan respon positif dari masyarakat akan kehadiran Grand Filano. Kehadiran warna baru Grand Filano diharapkan dapat diterima oleh masyarakat sekaligus kian memenuhi karakter masyarakat yang ingin tampil semakin berkelas ketika berkendara. Silahkan kunjungi dealer Basra maupun dealer Yamaha terdekat dari rumah konsumen untuk melihat lebih dekat sekaligus mencoba produk unggulan dari Classy Yamaha,” ungkap William Saputra, Manager Promosi PT. Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha STSJ).
Adapun warna terbaru Grand Filano hadir pada dua tipe yaitu LUX dan NEO. Untuk tipe LUX hadir dengan dua warna terbaru yaitu LUX White Pearl dan yang terbaru yaitu LUX Dark Silver. Perpaduan warna silver semakin menambah kesan mewah bagi para pengendara. Selain itu varian NEO hadir dengan 2 pilihan warna terbaru yaitu NEO Pink Mauve dan NEO Yellow. Tampilan warna yang lebih soft kian menambah kesan modern dan fashionable serta cerah. Kehadiran warna baru pada Grand Filano semakin menambah kepercayaan diri para pengendaranya.
Yamaha Grand Filano dibekali dengan performa yang lebih handal dan bertenaga karena dilengkapi dengan mesin Blue Core Hybrid 125 cc. Selain itu Grand Filano merupakan skutik pertama yang telah memiliki fitur TFT Sub Display yang membuat tampilan speedometer semakin kreatif dengan adanya animasi Welcome dan Goodbye Message, Odometer, Fuel Consumption, dan Power Assist Indicator. Tampilan semakin berkelas karena Grand Filano telah menggunakan lampu full LED berbentuk diamond shape LED Headlight, Unique LED Position Light, Front dan Rear LED Turn Signals, LED Tail Light hingga lampu LED pada bagasi.
Selain itu, Yamaha Grand Filano juga menawarkan kepraktisan pada pengendaranya. Salah satunya melalui fitur Smart Front Refuel yang memudahkan pengisian bahan bakar lebih praktis tanpa membuka jok. Dilengkapi dengan kapasitas bagasi 27(L) terbesar di kelasnya sehingga pengendara dapat menampung barang bawaannya.
Saat ini, warna terbaru Grand Filano sudah dapat dibeli konsumen di dealer Yamaha terdekat. Untuk tipe LUX hadir dengan harga Rp 29.688.000 on the road Surabaya. Sedangkan tipe NEO dipasarkan dengan harga Rp 29.188.000 on the road Surabaya. Informasi terkait spesifikasi unit dapat dilihat melalui website resmi www.yamaha-stsj.com.
Semoga info ini bermanfaat, wassalamu’alaikum wa rochmatullohi wa baroktuh.
Semoga tercerahkan dan komen mas bro juga ikut mencerahkan