Marc Marquez Tampil Hebat di Assen, Sayang …

motogokil.com – Assalamu’alaikum wa rochmatullohi wa baroaktuh, semoga kita semua selamat di perjalanan sampai ke tujuan.

Dalam balapan kali ini, di assen belanda, marc marquez (mm93) memulai dari posisi yang buruk. Ia start di posisi 20 dari 22 pembalap. Dan memang hasil di babak latihan bebas apalagi kualifikasi dapat dibilang tidak menggembirakan.

Memang mm93 punya benyak pengalaman mampu menang meskipun memulai balapan dari posisi buncit. Akan tetapi itu dulu, ketika mm93 sehat. Saat ini sungguh berbeda, selain ia sekarang berada pada kelas para raja, ia juga memiliki beberapa batasan dan penghalang dalam kondisi ini.

Batasan dan penghalangnya adalah :

  • Saat ini penghalangnya sungguh berat, selain tangan kanannya belum sembuh (akan terasa sakit jika digunakan untuk melakukan pekerjaan berat, seperti balapan motogp). Bisa dilihat saat wawancara setelah menjuarai balapan di sachsenring minggu kemarin, ia terlihat merasakan kesakitan di pundak kanannya, padahal balapan tersebut kebanyak tikungan ke kiri. Apalagi balapan di assen ini banyak tikungan yang ke kanan, maka mm93 pasti sangat menderita saat menyelesaikan balapan.
  • Karena sirkuit ini memiliki banyak tikungan ke kanan, dimana konfigurasi seperti ini bukan favoritnya, otomatis ia lebih lambat dibandingkan jika membalap di sirkuit yang banyak memiliki tikungan ke kiri.
  • Performa motor yang berlaga di motogp saat ini hampir sama. Sehingga ketika seorang pembalap berada di belakang, meskipun skill-nya jawara, tetap saja ia akan kesulitan untuk maju ke depan.

Jadi memang marc marquez telah berjuang sekuat tenaga, sehingga ia mampu mendekat ke pembalap di depan. Akan tetapi sangat jelas terlihat bahwa ketika memasuki pertengahan lomba, ia kedodoran, mungkin karena kekuatan tangannya mulai melemah, akibat banyaknya tikungan ke kanan. Dan ditambah lagi, pasca crash dahsyat kemarin, mm93 merasakan sakit pada kakinya karena masih memar. Dan ternyata ia berhasil meningkatkan posisinya dari posisi-20 saat start menjadai posisi-7 saat finish.

Iwf memperkirakan bahwa pastilah ia merasa sangat kesakitan pasca lomba. Mungkin ia langsung masuk ke ruang terapi untuk mengurangi rasa sakitnya. Jika di sachsenring saja ia sudah kesakitan, apalagi di assen. Inilah handicap yang paling utama yang menahan marc marquez, sehingga ia tidak mampu memacu honda rc213v nya secepat yang ia inginkan.

Semoga bermanfaat, wassalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh.

1 Trackback / Pingback

  1. Marc Marquez Tampil Hebat di Assen, Sayang ... | Jatimotoblog

Semoga tercerahkan dan komen mas bro juga ikut mencerahkan