Assalamu’alaikum wa rochmatullohi wabarokatuh
Salam sejahtera buat kita semua, semoga kita semua selamat di perjalanan sampai ke tujuan
Balapan di kelas 250 cc arrc (ap250) sangat seru. Performa pembalap dan motor bisa dikatakan mirip-mirip alias seimbang. Sehingga terlihat banyak pembalap bergerobol di barisan terdepan.
Akibatnya pemimpin balapan bergantian, dan jaraknya tidak terlalu jauh dibandingkan pembalap di belakangnya. Pembalap andalan Indonesia termasuk di dalam rombongan ini, yang juga berjuang untuk menjadi yang terdepan. Sayangnya pembalap lain juga tidak kalah kuat perjuangannya sehingga mario gagal menjadi leader sebagaimana saat latiha bebas. Podium satu direbut oleh anupab sarmoon, posisi kedua muklada sarapuech dan ketiga mario suryo aji.
Berikut ini hasil balapan tadi siang…
Walaupun hanya meraih podium-3, tapi perlu dicatat bahwa mario adalah pembalap debutan, kalah pengalaman dibandingkan rekannya Rheza denica. Meskipun demikian, mario menunjukkan kegigihannya dalam meraih posisi terbaik.
Akhirnya yamaha r25 berhasil mengalahkan empat motor honda cbr250rr. Semoga saja pada race-2 besok balapan semakin seru dengan tingkat persaingan yang lebih tinggi lagi. Semoga bermanfaat, wassalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh.
Semoga tercerahkan dan komen mas bro juga ikut mencerahkan