[MotoGP] Jika Keahlian Dokter Ortopedi MotoGP Sehebat Ini, Top Speed Bisa Lebih 400 KPJ

crash mugello

Assalamu’alaikum wR wB

Salam sejahtera buat kita semua, semoga kita semua selamat di perjalanan sampai ke tujuan

Pagelaran motogp bukanlah olah raga murni, akan tetapi sangat kental dengan hiburan dan iklan. Sehingga kepentingan utamanya justru di huburan dan iklannya, dan hal ini sangat terkait dengan sang “ikon”, yaitu ridernya. Jika ridernya sering menang, atau minimal sering di barisan depan, maka akan sering disorot oleh kamera tv. Apalagi jika sampai podium, akan lebih sering muncul karena ada sesi wawancara dan naik podium. Dengan demikian iklan-iklan yang menempel di helm, baju balap, topi dan yang lainnya akan terpublis ke masyarakat luas.

Dari sebab itulah, konsistensi seorang rider benar-benar menjadi perhatian utama. Rider bisa konsisten jika ia memang top dan selalu selamat dari cidera saat beraksi di lintasan balap. Upaya untuk meningkatkan faktor keselamatan (safaty) inilah yang menjadi salah satu penyebab dibatasinya kecepatan motor-motor motogp. Bisa dibayangkan jika rider jatuh (crash) pada kecepatan tinggi, kemudian sebuah atau beberapa tulangnya patah, maka untuk sementara (beberapa race) ia off, alias istirahat untuk penyembuhan dan pemulihan.

fatal motogp crash

Dan waktu yang digunakan untuk kembali ke performa uptimalnya tidak pendek, berbulan-bulan, bahkan ada yang sampai karirnya tamat, alias pensiun.

fatal crash mc doohan

Itulah akibat crash di motogp dengan kecepatan sangat tinggi, makanya dibatasi, demi keselamatan ridernya. Jika rider yang menjadi ikon cidera, minat penonton bisa turun, rating turun pendapatan dari iklan juga turun. Makanya dalam balapan motogp faktor safety benar-benar menjadi perhatian serius, mulai dari layout sirkuit, kesiapan panitia, racing suit sampai pembatasan performa motor.

Tapi… jika kemampuan yang dimiliki oleh tim medisnya seperti ini, perhatikan proses penanganan tangan patah berikut ini (perhatikan waktu yang digunakan untuk penyembuhannya)

Pemeriksaan

heal broken bone

Penanganan

heal broken bone1

Selesai, 2 tulang lengan yang patah sudah tersambungheal broken bone2

Hanya membutuhkan waktu kurang dari 2 menit. Video lengkapnya bisa dilihat di sini :

Bayangkan jika ada beberapa dokter ortopedi yang membantu panitia motogp dengan kemampuan seperti ini, maka rider akan semakin berani, dan mungkin batasan topspeed akan ditiadakan. Karena jika ada yang cidera, misalanya

  • Pedrosa tulang selangka nya patah saat free practice, bawa masuk klinik 2 menit dah sembuh, dan bisa ikut kualifikasi
  • Rossi kakinya patah saat warming up, bawa ke klinik 5 menit kakinya sudah nyambung dan bisa dipakai jalan, bisa ikut race.
  • Lorenzo jari nya patah saat kualifikasi, bawa ke klinik 1 menit sudah nyambung dan bisa ngegas lagi.
  • Doohan pinggangnya patah, bawa ke klinik urut-urut 10 menit sudah bisa jalan dengan tegak.

Mantab kan bro? Kalau di Malang Jawa Timur, keahlian seperti ini disebut sangkal putung. Tapi setau ane penyembuhannya juga nggak secepat itu, baru bisa pulih sekitar 2 minggu bahkan banyak yang lebih lama. Kira-kira video tersebut betulan apa editan bro ???

Semoga terinspirasi pagi ini, wassalamu;alaikum wR wB

17 Komentar

  1. Hahaha.. Sip Pak..
    Ane klo dsini kotabaru kalsel pke minyak punya orang dayak..
    Jangankan remuk ataupun patah,putuspun lgsg bisa nyambung lg..
    Itupun klo anda brani berobat,tulang kembali ke asalnya aja pasiennya menjerit bukan kepalang,trdengar jelas suara tulang menyatu kembali bagai suara ranting pohon dipatahin,hororrrr..

  2. Dimalang sangkal putung??
    Ada pernah knal ma org malang,,hebat nih orgnya masih muda ttp dipanggil mbah,,,klu gk salah dulu didekat candi Jago, namanya mbah Rabat…mngkin pngunjung lain pernah kesana??
    Dengar dengar mampu mngambil platina (sambungan tulang patah) tanpa operasi,,sblm ditangani disuruh photo sinar X dulu dan stlh ditangani jg disuruh photo sinar X lg buat mmbuktikan,,trus platinanya trserah dbw pulang atau tidak diperbolehkan.,,

  3. Yg jadi pertanyaan, klo mmg begitu mudah mendapatkan 400kpj untuk sirkuit motogp, mengapa yamaha dan yg laen kesulitan tuk mengejar kecepatan honda dan ducati? 😀

  4. Diluar konteks

    Lap time tercepat dicapai oleh pembalap dg topspeed di trek lurus yg tdk paling ter kenceng. Semakin kenceng motor di trek lurus, semakin keras upaya si pembalap mengerem sampai pada kecepatan yg ideal utk masuk tikungan. Pengaruh ke lap time nya jdi lebih lama.

    Bisa di lihat di lap by lap analisis motogp.com

  5. “Upaya untuk meningkatkan faktor keselamatan inilah yang menjadi salah satu penyebab dibatasinya kecepatan motor-motor motogp”

    sejak kapan ya kecepatan motogp dibatasi???? yg dibatasi itu speknya bukan kecepatan. justru motogp skrg makin cepat sejak penerapan kontrol traksi dan anti wheelie. di losail 2015 malah marc mecahkan rekor dan dipecahkan lagi sm iannone di mugello 350.8 km/jam.

    kecepatan itu tergantung rasio dan karakter trek. coba motogp main di spa, monza atau indianapolis layout F1 dan setingan rasio diberatkan lagi, kujamin rcv atau desmo bisa dapat 360-365 km/jam.

Semoga tercerahkan dan komen mas bro juga ikut mencerahkan