Polisi yang Menilang Mulai Ketakutan, Inilah Penyebabnya…

di-tilang-polisi

Assalamu’alaikum wR wB

Salam sejahtera buat kita semua, semoga kita semua selamat di perjalanan sampai ke tujuan

Biasanya kita berusaha waspada di jalan untuk tetap taat aturan lalulintas, jangan sampai ditilang pak polisi. Nah sekarang polisi juga harus waspada dalam menilang di jalan umum. Karena jika ngawur bisa-bisa polisi tersebut diciduk propam. Baru dapet kabar 4 orang polisi semarang diciduk propam karena melakukan opersi tilang ilegal. Wah mantab nih…

Kejadian ini terkuak, karena ada seorang polisi juga yang ditilang oleh 4 orang polisi tersebut. Karena menurutnya proses razia dan penilangan tersebut ilegal, maka polisi yang ditilang melaporkannya ke propaminal. Dan akhirnya 4 polisi yang melakukan razia dan penilangan ilegal tersebut diciduk oleh propam [sumber]

Masih inget dengan kejadian setoran dari kenek-kenek bus kopaja ke pos polisi dan pot bunga di bunderan HI ?

https://www.youtube.com/watch?v=qqnkxQinjhc

Juga ada lagi kasus baru setoran sopir truk dan pickup ke mobil patroli polisi, yang mana sangat jelas bahwa polisi tersebut melanggar hukum.

https://www.youtube.com/watch?v=sHLaGSWaEKo

Nah sekarang tinggal kita mau melaporkan atau tidak kejadian pelangaran oleh polisi ini ke propam ?

Kalaupun mau, bagaimana caranya ??

Kalaupun sudah dilaporkan, apakah propam benar-benar akan menindak mereka ???

Nggak masalah yang penting sudah dilaporkan, semoga masih banyak polisi yang jujur di propam, sehingga polisi-polisi nakal seperti ini mendapatkan hukuman yang setimpal, bahkan jauh lebih berat daripada rakyat sipil. Masak penagak hukum melanggar hukum ???

propam-ilus

Semoga bermanfaat, wassalamu’alaikum wR wB.

12 Komentar

  1. Reblogged this on DatukToman's Blog and commented:

    Kejadian ini terkuak, karena ada seorang polisi juga yang ditilang oleh 4 orang polisi tersebut. Karena menurutnya proses razia dan penilangan tersebut ilegal, maka polisi yang ditilang melaporkannya ke propaminal. Dan akhirnya 4 polisi yang melakukan razia dan penilangan ilegal tersebut diciduk oleh propam.

  2. klo maoe disajang rakjat djangan sewenang wenang pak polisi, ingat anda poenya anak istri djangan nafkahi mereka dari oeang haram…

    kami pasti cinta dan bangga sama anda bila anda santoen dan bersahabat dengan kami..
    mari bersatoe dalam kebersamaan djangan djadi hamba syetan mata doeitan…

  3. citra POLRI sudah tercoreng di mata rakyat. bahkan kalau tidak salah dengar, termasuk lembaga 5 besar terkorup di dunia.
    sangat sulit untuk membenahi nama baik, perlu perombakan besar2an dalam tubuh polri.

  4. trus, kita tau dari mana klo razia itu legal atau ilegal..?

    apa kita tanya dulu, ini legal bukan pak..? atau minta surat2 ijin razia..?

    Piss

Semoga tercerahkan dan komen mas bro juga ikut mencerahkan