Warna Kuning Memang Menarik, Motor Sport Terbaru Honda Belum Ada Nih

Assalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh

Salam sejahtera buat kita semua, semoga kita semua selamat di perjalanan sampai ke tujuan

Kebiasaan orang memilih kendaraan warna putih, hitam, merah dan silver. Dan itulah yang dilihat oleh pengguna jalan raya. Begitu melihat kendaraan, khususnya motor warna kuning, mata langsung kaget, kaya kecolok gitu sambil bergumam…keren banget nih motor.

Dan itulah yang dilakukan oleh pabrikan motor, yaitu mengundang mata calon konsumen untuk “melirik” yang akhirnya menoleh memperhatikan dengan seksama. Tentu saja harapannya, warna kuning ini menjadi daya tarik layaknya iklan. Seperti yang sudah diterapka oleh beberapa pabrikan berikut…Susuki GSX S150 Kuning

Yamaha New Vixion Kuning

Suzuki GSX R150 Kuning

Yamaha dan suzuki sudah mengeluarkan motor sport warna kuning. Tinggal honda dan kawasaki nih yang belum mengeluarkan motor barunya yang berwarna kuning. Kalau dulu kawasaki pernah mengeluarkan motor kuning ninja150, jadi ingin tahu mungkinkah kawasaki akan mengeluarkan new ninja250fi kuning ?

Honda juga pernah, tapi motor sport lawas banget, yaitu megapro primus

Dan kemarin new cb150r facelinft juga sudah rilis waran baru. Sayangnya belum ada yang warna kuning. Barangkali kalau ada akan tampak seperti hasil modifikasi ini

Tanya nih bro yang suka warna kuning, apakah ada makna/filosofi tertentu pada warna kuning ?

Menurut motogokil, warna kuning akan menarik jika tidak terlalu banyak. Dan dikombinasikan dengan warna hitam (atau warna gelap lainnya). Dan kalau terlalu banyak motor warna kuningnya akan tampak “gimana” gituh. Apalagi jika dilihat dari atas (dengan drone), berjalan lambat di jalan raya yang macet merayap.

Semoga bermanfaat, wassalamu’alaikum wa rochmatullohi wa barokatuh

Be the first to comment

Semoga tercerahkan dan komen mas bro juga ikut mencerahkan